Berita

Kunjungan Kadis Pemdes Dairi Ke Desa Tanah Pinem

Senin,5 September 2022

Kadis Pemdes Dairi Bahagia Ginting, S.Sos melakukan kunjungan Kedesa Tanah Pinem,langsung disambut hangat oleh Kepala Desa Tanah Pinem Samuel Tarigan dikantor Desa Tanah Pinem,kadis Pemdes didampingi oleh Kabid dan beserta unsur Dinas Pemdes kab Dairi,melakukan rapat bersama Pemerintahan Desa Tanah Pinem

Adapun hasil rapat yang di sampaikan oleh Kepala Dinas Pemdes Bahagia Ginting,S.Sos adalah bagaimana Desa harus menggunakan Dana Desa dengan sebaik-baiknya,kemudian memelihara seluruh aset-aset Desa yang ada,membangun SDM manusia agar tercapai desa yang unggul dipemerintahan Dr Eddy K.A Berutu yang selalu mencanangkan Dairi Maju dan Dairi Unggul di Perintahan beliau.

Kadis Pemdes juga melihat secara langsung Roda Pemerintahan di Desa Tanah Pinem,Desa Tanah Pinem mendapat pujian dari beliau,karena roda pemerintahan yang hidup serta suasana kantor yang bersih menjadi pujian beliau,tidak sia-sia menjadi Desa Terbaik se Provinsi Sumatera Utara pungkasnya.

Kepala Desa Tanah Pinem Samuel tarigan mengucapkan banyak terimakasih kepada Kepala Dinas Pemdes beserta unsurnya yang sudah menyempatkan hadir langsung ke Desa Tanah Pinem,adapun arahan dari Kadis Pemdes akan selalu diindahkan kepala Desa Tanah Pinem untuk menjadikan Desa Tanah Pinem menjadi Desa Maju dan Unggul.

Artikel Terkait

Back to top button